Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

500 Siswa SMK Ikuti Penyuluhan Hukum: Perkenalkan Asta Cita & Bahas Tuntas Bullying serta UU ITE

Picsart 25 04 23 12 06 07 913

SEMARANG – Sebanyak 500 siswa dari SMKN 1 Semarang mengikuti kegiatan penyuluhan hukum yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Tengah, Rabu (23/04).

 

Kegiatan yang mengangkat tema seputar isu perundungan (bullying) dan UU ITE ini bertujuan untuk memberikan pemahaman hukum sejak dini kepada para pelajar, khususnya terkait isu bullying dan penyalahgunaan media sosial yang kerap terjadi di kalangan remaja dan pelajar.

 

Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Delmawati mengungkapkan Kementerian Hukum senantiasa memberikan penyuluhan hukum kepada siswa. Terlebih tema pada kali ini sangat dekat dengan keseharian siswa dan memiliki dampak secara hukum.

 

"Semoga adik-adik dapat memahami dan mengimplementasikan materi yang kami bagikan," ujar Delmawati. 

 

Dalam pemaparan materi, Penyuluh Hukum Kanwil Kemenkum Jateng membagi siswa ke dalam 10 kelompok kecil. Mereka menjelaskan bahwa bullying merupakan tindakan agresif yang dilakukan secara sengaja dan berulang kepada individu yang dianggap lebih lemah. 

 

“Bullying bisa berupa ejekan, pukulan, pengucilan, hingga bentuk digital seperti komentar negatif atau penyebaran informasi yang mencemarkan nama baik melalui media sosial,” ujarnya.

 

Salah satu sorotan utama adalah pembahasan cyberbullying, atau perundungan di dunia maya, yang kini marak terjadi seiring dengan tingginya aktivitas remaja di media sosial. Siswa diberikan contoh konkret bagaimana tindakan seperti menyebarkan fitnah, body shaming, atau membuat konten yang menyerang nama baik seseorang bisa berdampak serius secara hukum dan psikologis.

 

Lebih lanjut, disampaikan pula landasan hukum dari cyberbullying dalam UU No. 1 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas UU No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). Dimana tindak pidana ini merupakan delik aduan, artinya hanya dapat diproses jika korban atau pihak yang dirugikan mengadukan perbuatan tersebut. Hal ini penting dipahami agar kita lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan menjaga etika dalam berkomunikasi digital.

 

Kegiatan penyuluhan ini juga menekankan pentingnya peran siswa sebagai agen perubahan. Siswa diharapkan tidak hanya menghindari perilaku perundungan, tapi juga mampu menjadi penengah dan pelapor saat melihat kasus bullying di lingkungan sekolah.

 

Tak hanya itu, Kanwil Kemenkum Jateng juga menghadirkan mobil penyuluhan hukum keliling. Sehingga para siswa bisa mendapatkan penyuluhan serta konsultasi seputar hukum secara intensif dari para penyuluh.

 

Pihak sekolah menyambut baik kegiatan ini dan berharap bisa menjadi bekal penting bagi para siswa untuk bersikap lebih dewasa, bertanggung jawab, dan sadar hukum dalam kehidupan sehari-hari, baik di dunia nyata maupun di dunia maya.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM 
PROVINSI JAWA TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Dokter Cipto No.64, Kebonagung, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang, Jawa Tengah 50232
PikPng.com phone icon png 604605   +62813-2759-5442
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwil-jateng@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA TENGAH


    instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham  

  Jalan Dokter Cipto No.64, Kebonagung, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang, Jawa Tengah 50232
  081327595442
PikPng.com email png 581646   kanwil-jateng@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI